MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 PALOPO

Try Nurhandayani, Karmila Karmila

Sari


Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan design pretest posttest control group yang bertujuan untuk mengetahui: (1) Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo sebelum dan setelah pembelajaran berbasis masalah, (2) Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo sebelum dan setelah pembelajaran konvensional dan (3) Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo dengan penerapan pembelajaran berbasis masalah lebih baik dari pembelajaran konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo. Sampel dalam penelitian adalah kelas VIIIA sebagai kelas eksperimen dan VIIIB sebagai kelas kontrol pada tahun ajaran 2017/2018 yang dilakukan secara purposive sampling. Intrumen penelitian yang digunakan adalah tes kemampuanpemecahan masalah, lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran, dan lembar observasi aktivitas siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, analisis statistik inferensial. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo sebelum diterapkan model pembelajaran berbasis masalah berada pada kategori sangat rendah dan setelah diterapkan model pembelajaran berbasis masalah berada pada kategori tinggi, (2) Kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo sebelum diterapakan pembelajaran konvensional berada pada kategori sangat rendah dan setelah diterapkan pembelajaran konvensional berada pada kategori sedang dan (3) Peningkatan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Palopo yang menerapkan model pembelajaran berbasis masalah lebih baik dari pembelajaran
konvensional.
Kata kunci: Kemampuan pemecahan masalah dan model pembelajaran berbasis masalah

Teks Lengkap:

Tidak berjudul

Referensi


Arends. 2008. Learning to Teach, Belajar untuk Mengajar Edisi-7. Pustaka Pelajar. Yogyakarta.

Ashari, N.W. 2014. Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) untuk Meningkatkan Kemampuan Analisis dan Evaluasi Matematik Siswa SMP. Tesis tidak diterbitkan. Bandung. Universitas Pendidikan Indonesia.

BSNP. 2006. Draf Final Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan: Standar Kompetensi Mata Pelajaran Matematika. Badan Standar Nasional Pendidikan. Jakarta.

Ilyas, M. 2015. Metodologi Penelitian Pendidikan Matematika. Pustaka Ramadhan. Bandung.

Lidinillah, D. 2007. Penggunaan Instrumen Monitoring Diri Metakognisi untuk Meningkatkan Kemampuan Mahasiswa Menerapkan Strategi Pemecahan Masalah Matematika. Jurnal Pendidikan Dasar. Vol 5 (7): 2.

Nurrokhmah, F. 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran dengan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah pada Materi Pythagoras Kelas VIII SMP. Skripsi tidak diterbitkan. Yogyakarta. Universitas Negeri Yogyakarta.

Risnawati. 2008. Strategi Pembelajaran Matematika. Suska Press. Pekanbaru

Sagala, S. 2009. Konsep dan Makna Pembelajaran. Alfabeta. Bandung.

Samsinad. 2016. Pengaruh Penggunaan Strategi Means Ends Analysis terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Walenrang. Skripsi tidak diterbitkan. Palopo. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Cokroaminoto Palopo.

Sangkiri, A. 2015. Pengaruh Model Pembelajaran Berbasisi Masalah terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Walenrang. Skripsi tidak diterbitkan. Palopo: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Cokroaminoto Palopo.

Setiawan, A. 2008. Pembelajaran Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi dan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Sekolah Menengah Pertama. Tesis tidak diterbitkan. Bandung: Universitas Pendidikan Indonesia Bandung.

Sugiyono. 2011. Metode Penelitian Kombinasi. Alfabeta. Yogyakarta.

Suyadi. 2012. Strategi Pembelajaran Pendidikan Karakter. Rosda. Yogyakarta.

Undang-Undang RI No. 20 Tahun 2003 Pasal 37 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.