ANALISIS KEMAMPUAN MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA DITINJAU DARI KEMAMPUAN AWAL TINGGI DAN GAYA KOGNITIF FIELD INDEPENDENT (FI)

Akramunnisa Akramunnisa, Andi Indra Sulestry

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif bersifat deskriptif yang bertujuan 1) untuk mendeskripsikan kemampuan menyelesaikan masalah matematika siswa ditinjau dari tingkat kemampuan awal matematika tinggi , 2) untuk mendeskripsikan kemampuan menyelesaikan masalah matematika ditinjau dari gaya kognitif Field Independent (FI) siswa. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah 1) Subjek yang mempunyai kemampuan tinggi dapat menyelesaikan masalah matematika dengan baik dan benar 2) Subjek yang bergaya kognitif FI kemampuannya dalam menyelesaikan masalah terurut, jelas, dan analitis. Subjek Field Independent (FI) dengan kemampuan tinggi dapat memikirkan langkah-langkah yang harus ditempuh walau ada kekeliruan dalam menyelesaikan masalah yang diberikan. Subjek dengan Gaya kognitif Field Independent (FI) dipengaruhi oleh kemampuan awal dapat terlihat subjek dengan kemampuan awal tinggi dalam menyelesaikan masalah matematika yaitu, pada kebenaran perhitungan dan kebenaran langkah-langkah penyelesaiannya dan subjek Field Independent (FI) lebih analitis dan terurut dan mempunyai persepsi sendiri
Kata kunci: Kemampuan awal tinggi, Gaya kognitif Field Independent (FI), dan Masalah matematika

Full Text:

Untitled

References


Abdurrahman, Mulyono. 2012. Anak berkesulitan Belajar (Teori, Diagnosis, dan Remediasinya). Jakarta: Rineka Cipta.

Erman, Suherman. 2003. Strategi Pembelajaran Matematika Kontemporer. Bandung: Universitas Indonesia.

Hamalik, Oemar. 2004. Psikologi Belajar dan Mengajar . Jakarta : Algesindo.

Hudojo, Herman. 1988. Strategi Mengajar Belajar Matematika. Malang: IKIP Malang.

Nasution. 2013. Berbagai Pendekatan Dalam Proses Belajar & Mengajar, Jakarta:

Bina Aksara.

Sagala, Syaiful. 2010. Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Soedjadi, R. 1999. Kiat Pendidikan Matematika di Indonesia. (Direktorat Jenderal

Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional.

Sugiyono. 2008. Metode Penelitian Pendidian: Kuantitatif, Kualitatif dan R&D, Bandung: CV. Alfabeta.

Susanto, Ahmad. 2014. Teori Belajar & Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.

Upu, Hamzah. 2004. Problem Possing dan Problem Solving dalam Pembelajaran Matematika. Bandung: Pustaka Ramadan.




DOI: http://dx.doi.org/10.30605/pedagogy.v1i2.355

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2017 Akramunnisa Akramunnisa, Andi Indra Sulestry

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.