Redesain Arsitektur Sistem Distribusi File dan Informasi pada Laboratorium Program Keahlian Komputer dan Jaringan di SMK Negeri 2 Luwu Timur

Fajar Novriansyah Yasir, Mila Alfiana, Fitrah Eka Susilawati, Syafriadi Syafriadi

Abstract


SMK Negeri 2 Luwu Timur memiliki 3 ruangan laboratorium komputer yang terdiri dari laboratorium KKPI, laboratorium instalasi sistem operasi serta laboratorium instalasi jaringan. Semua proses distribusi data dan informasi dari masing-masing laboratorium berpusat pada ruang server. Antar ruangan laboratorium dihubungkan menggunakan kabel UTP yang terkoneksi melalui HUB dan Router Mikrotik. Berdasarkan analisis masalah yang dilakukan sebelum proses redesain, ditemukan bahwa kualitas jaringan masih kurang maksimal, pemanfaatan ruangan yang kurang efektif serta pemasangan kabel jaringan yang tidak rapi. Hal ini memicu untuk dilakukannya redesain terhadap arsitektur distribusi data dan informasi serta penggunaan ruangan laboratorium yang ada disekolah tersebut. Adapun prosesnya meliputi desain ulang perangkat jaringan yang ada di ruangan laboratorium dan tata letak PC di ruangan tersebut. Hasil redesain menciptakan sebuah rancangan sistem baru yang baik, dengan kecepatan jaringan yang lebih cepat, pemanfaatan ruangan lebih maksimal dan instalasi kabel jaringan yang lebih efektif.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.