Kemampuan Matematika dan Gaya Berpikir Mahasiswa (Studi pda Mahasiswa Prodi Pendidikan Matematika FKIP UNCP)

Ma'rufi Ma'rufi

Abstract


Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan tujuan untuk mendeskripsikan kemampuan mahasiswa berdasarkan gaya berpikirnya. Gaya berpikir yang dimaksud dalam penelitian ini adalah gaya berpikir Sekuensial Konkret (SK), Acak Konkret (AK), Acak Abstrak (AA), dan Sekuensial Abstrak (SA). Subjek dalam penelitian ini adalah mahasiswa program studi pendidikan matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Cokroaminoto Palopo semester genap tahun akademik 2010-2011 sebanyak 181 mahasiswa Instrumen gaya berpikir yang digunakan adalah instrumen yang dikembangkan oleh De Porter yang terdiri dari 15 nomor dengan empat pilihan jawaban. Sedangkan untuk kemampuan matematika diperoleh dari Indeks Prestasi Kumulatif untuk matakuliah matematika. Hasil penelitian adalah (1) dari 181 mahasiswa diperoleh 38,12% mahasiswa memiliki gaya berpikir Sekuensial Konkret (SK), 13,81% mahasiswa memiliki gaya berpikir Sekuensial Abstrak (SA), 38,12% mahasiswa memiliki gaya berpikir Acak Abstrak (AA), dan 15,47% mahasiswa memiliki gaya berpikir Acak Konkret (AK), (2) Kemampuan matematika mahasiswa berada pada kategori sangat memuaskan untuk semua gaya berpikir. Rata-rata kemampuan matematika yang diperoleh dari Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) mahasiswa yang tergolong gaya berpikir Sekuensial Konkret adalah 3,15, Sekuensial Abstrak adalah 3,24, Acak Abstrak adalah 3,10, dan Acak Konkret adalah 3,18

References


Armis. 1995. Proses Berpikir Siswa Kelas II SMP Negeri Rambatan Dalam Menyele-saikan Soal-soal Sistem Persamaan Linear Dua Peubah. Tesis. PPS IKIP Malang

Begle, E.G. 1979. Mathematical Variables In Mathematic Education. National Council of Teacher of Mathematics. Washington.

Bell, F.H. 1981 Teaching and Learning Mathematics (In Secondary School). Iowa: WM. C Brown Company Publiser.

Budiarto, M. Teguh. 1992. Profil Kemampuan Mahasiswa S1 Jurusan Pendidikan Matematika. Makalah. FPMIPA IKIP Surabaya.

Hudoyo, H. 1990. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika. Universitas Negeri Malang. Malang.

Mahmud, Dimyati M. 1990. Psikologi Pendidikan, Suatu Pendekatan Terapan. Edisi 1, Fakultas Ilmu Pendidikan, IKIP Yogyakarta.

Marpaung, Y. 2003. Perubahan Paradigma Pembelajaran Matematika di Sekolah. Makalah. Disampaikan dalam Seminar Pendidikan Matematika di USD Yogyakarta, Yogyakarta, 27-28 Maret 2003.

Nasution, Hakim, Andi,. 1992. Pengantar ke Filsafat Sains. Bogor: Litera Antar Nusa.

Porter, 2000. Quantum Learning. Membiasakan Belajar Nyaman dan Menyenangkan. Bandung: Kaifa

Ratumanan, T.G. 2001. Pengaruh Model Pembelajaran dan Gaya Kognitif terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa SLTP Negeri 1 dan SLTP negeri 4 Ambon. Proposal Disertasi. Surabaya: PPS Unesa.

Sanjaya, Wina. 2007. Strategi Pembelajaran. Jakarta: Kencana

Semiawan, Cori R. 1991. Mencari Strategi Pengembangan Pendidikan Nasional Menje-lang Abad XXI. Jakarta: Grasindo.

Slameto. 2003. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Rineka cipta. Jakarta.

Soedjadi, R. 1994. Dasar Matematika, PPs IKIP Surabaya.

Soedjadi, R. 1999/2000, Kiat Pendidikan Matematika di Indonesia,

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan Nasional, Jakarta.

Tiro, 2004. Bagaimana Aku Berpikir. Makassar: Makassar State University Press

Trianto. 2007. Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Prestasi pustaka. Surabaya.

Undang-Undang Republik Indonesia No. 20. Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Depdiknas.

Winkel. 2004. Psikologi Pengajaran. Jakarta: Gramedia.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.